BERTUAHPOS.COM. COM (BPC), INHIL – Komisi E DPRD Riau melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Inhil. Bupati Inhil menyampaikan harapan agar dibantu dalam membenahi pembangunan jalan, pendidikan dan kesehatan di.Â
Hal ini disampaikan Bupati Inhil, HM Wardan saat menerima rombongan Komisi E DPRD Riau yang dipimpin langsung ketuanya, Masnur di aula lantai V Kantor Bupati Inhil. Hadir juga Wakil Ketua DPRD Inhil, Syahruddin, Asisten II Setdakab, Fauzar dan para pejabat Pemkab Inhil lainnya.Â
Dalam kesempatan ini, Bupati Inhil menyampaikan berbagai hal mengenai kondisi infrastruktur jalan, pendidikan dan kesehatan serta fasilitas publik lainnya.Â
“Untuk itu, saya sangat mengharapkan dukungan dari DPRD dan Pemprov Riau bagi pembangunan ini,” sebut bupati.Â
Ketua Komisi E DPRD Riau, Masnur merasa prihatin atas kondisi berbagai infrastruktur, khususnya bidang pendidikan dan kesehatan di Inhil. Untuk itu, mereka akan mendorong dan mengawal agar dapat anggaran yang maksimal dari Pemprov Riau bagi pembenahannya.Â
“Kami sudah melihat langsung berbagai fasilitas pendidikan dan kesehatan di Inhil yang sangat memerlukan perhatian dan pembenahan,” ujar politisi Partai Golkar ini.Â
Menurutnya, sudah seharusnya berbagai fasilitas yang menyangkut hak-hak dasar masyarakat, khusus bidang pendidikan dan kesehatan ini mendapatkan perhatian dan prioritas pembangunannya, karena sudah merupakan amanah konstitusi.Â
“Kami akan mendorong Pemprov Riau agar memperhatikan masalah ini,” tandasnya.