BERTUAHPOS.COM (BPC), Rohil – Badan Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Rokan Hilir Optimis dapat meraih peringkat pertama dalam lomba Perpustakaan Desa tingkat Nasional. Pasalnya, Kab Rokan Hilir sudah dua kali berturut-turut meraih peringkat pertama se Provinsi Riau. Pertama dari Desa Seremban Jaya Kecamatan Rimba Melintang tahun 2014 dan tahun 2015 ini dari Kecamatan Pasir Limau Kapas.
Pelaksaan lomba Perpustakaan Desa tingkat Provinsi Riau 2015 di menangkan oleh Miskiyah warga Desa Panipahan Kec Pasir Limau Kapas Kab Rohil pada 11 Juni lalu di Gedung Perpustakaan Pekanbaru.
“Dari prestasi yang kita raih di tingkat Provinsi, menjadi penyemangat bagi Kab Rohil khususnya Dinas Perpustakaan. Kita yakin dan optimis dapat meraih peringkat pertama di tingkat Nasional, “ungkap Tuti Safitri selaku Kepala Dinas Perpustakaan dan ke Arsipan Kab Rohil kepada Bertuahpos.com diruang kerjanya, jumat (10/07/2015).
Walaupun tahun lalu kita belum bisa meraih peringkat pertama nasional, sambung Tuti, namun kita terus berupaya memperbaiki kekurangan yang ada guna bersaing ditingkat nasional untuk mewakili Provinsi Riau.
Selain itu, prestasi Kab Rohil lainnya selalu meraih juara pertama lomba Perpustakaan Kab kota Seprovinsi Riau yang dilaksanakan oleh Badan Perpustakaan Provinsi Riau. Peringkat pertama ini berturut-turut diraih dari tahun 2012, 2013, dan 2014.
“Yah, tiga kali berturut-turut kita meraih juara satu dalam lomba Perpustakaan Kab kota seRiau, “katanya
Hal ini tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat Kab Rohil, khususnya Desa kecamatan Panipahan. Tak hanya itu, dengan prestasi yang diraih ditingkat Provinsi Riau ini nantinya juga akan menciptakan semangat baru di wilayah Desa sekitar dan seluruh perpustakaan Desa yang ada di seluruh Kabupaten Rokan Hilir untuk meningkatkan minat baca masyarakat dalam upaya mendukung suksesnya gerakan Desa sehat dan cerdas.(hj)