BERTUAHPOS.COM (BPC), SIAK – Meskipun telah menerima pendaftaran dari tujuh kandidat balonbup Siak untuk pilkada Desember mendatang, namun Partai Gerindra terus membangun koalisi lintas partai.
Hal ini diungkapkan Ketua Tim Tujuh Penjaringan Balon Partai Gerindra Siak, Priyanto kepada Wartawan, Rabu (20/5/2015) di Kantor Sekretariat DPC Gerindra, Jalan Sulthan Syarif Hasyim Siak.
Mengenai perkembangan koalisi tersebut, Priyanto mengaku masih menunggu selesainya tahapan di setiap partai dalam proses pengusungan dan koalisi.
“Kita sudah lakukan komunikasi politik dengan sejumlah partai. Dan di dalamnya tentu menyinggung siapa yang akan diusung. Hal ini akan terlihat nantinya setelah proses di daerah selesai, untuk mendapat keputusan dari DPP Gerindra pula,” terang Priyanto didampingi Sekretars Tinm Tujuh Gerindra, Ali Masruri dan sejumlah anggota Tim Tujuh.
Diakuinya, perkembangan politik di Siak dalam menghadapi Pilkada Siak 9 Desember 2015 mendatang masih begitu dinamis. Saat ini Gerindra hanya mengambil peran sebagai tugas dan fungsi parpol. Yaitu untuk mengikuti proses Pilkada tersebut dengan sebaiknya sesuai aturan dan ketentuan yang berlaku di Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Kalau soal siapa nanti pasangan calon yang maju, tentu harus lebih dari satu pasang. Dan sedikitnya ada dua pasangan yang maju. Untuk itu, sekarang begitu dinamisnya perpoliikan yag ada, jika dihubungkan dengan usung mengusung ini. Yang penting tujuannya adalah demi Kabupaten Siak yang lebih baik ke depannya,” tandas Priyanto.
Sementara itu, Partai Gerindra sendiri, setelah melakukan pendafataran dan penerimaan berkas formulir terhadap sejumlah bakal calon bupati di Siak akan menggelar fit and propertest. Rencananya fit and propertest akan digelar Sabtu dan Minggu, 24-25 Mei 2015 mendatang. Dan pemberitahuan terhadap balon sudah dilakukan. (syawal)