BERTUAHPOS.COM (BPC), DURI – Harga emas perhiasan pada pekan kedua bulan Mei 2015 di Kota Duri Kecamatan Mandau, Bengkalis alami kenaikan. Saat ini harga emas perhiasan per emasnya atau 2,5 gram emas dihargai Rp 1.220.000. Naik tipis dari harga sebelumnya Rp 1.210.000 per emas.
Seperti yang dikatakan Efry, Pedagang Toko Emas Cantik di Pasar Sudirman, Duri. “Minggu kedua ini harga emas naik tipis hanya Rp 10.000 jika dibandingkan dari Minggu pertama di bulan Mei,” ujarnya kepada bertuahpos.com, Rabu (13/05/2015).
Sementara untuk harga emas 22 karat masih stagnan diharga Rp400 per emas. Meskipun harga emas naik tipis, trend penjualan emas di Kota Duri masih didominasi penjualan emas oleh masyarakat.
“Hingga saat ini masih banyak yang jual dari pada yang beli, sedangkan yang beli masih sepi. Kalau dibandingkan 70 berbanding 30,” paparnya.
Hal serupa juga dikatakan Jhon, pedagang emas Toko Cempaka di Pasar yang sama.”Kalau sekarang memang masih sepinya pembeli, apalagi saat ini emas naik diharga Rp 1.220.000.000,” jelasnya.
Ia memperkirakan pembelian emas akan mulai merangkak naik saat menjelang puasa. “Menjelang puasa biasanya kembali ramai yang beli emas dari pada yang jual,”paparnya. (yogi)
Â