BERTUAHPOS.COM, CAPE OTWAY – Populasi koala di Australia mengalami pembengkakan. Kelebihan polpulasi ini menyebabkan hewan tersebut mengalami kelaparan karena tidak mendapatkan makanan yang cukup.
Untuk mengatasi masalah kepadatan populasi koala tersebut, Pemerintah Australia telah memusnahkan 700 koala. Menteri Lingkungan Hidup Australia, Lisa Neville mengatakan bahwa pemusnahkan koala tersebut dilakukan di daerah Cape Otway.
“Intervensi ini diperlukan untuk menangkal penderitaan koala karena mereka tidak bisa mendapatkan makanan yang cukup. Kepadatan populasi itu mencapai 20 koala per-hektar di Cape Otway,” ujar Neville, sebagaimana dilansir dari Channel NewsAsia, Rabu (14/13/2015).
Menurut Neville, ada 686 koala yang ditemukan dalam kondisi kesehatan buruk. Setelah melakukan konsultasi dengan ahli koala dan personel kesejahteraan hewan, akhirnya 896 koala itu dibunuh oleh dokter hewan.
Saat ini, Neville sedang mencari saran dari para ahli terkait masalah koala ini. Ia juga ingin terbuka kepada publik mengenai prosesnya. Selain membengkaknya populasi, koala di Australia memang sedang dilanda banyak masalah seperti hilangnya habitat, penyakit, serangan anjing, kebakaran, dan faktor lain.
Sebelumnya koala-koala tersebut hanya dipindahkan ketempat lain untuk mengatasi kepadatan populasi. Namun hal tersebut tidak banyak membantu karena jumlah populasi koala terus meningkat. (vany)