BERTUAHPOS.COM – Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Riau melaporkan bahwa Nilai Tukar Petani (NTP) Riau pada bulan April 2024 mencapai 168,62, meningkat 2,77 persen dari bulan sebelumnya yang sebesar 164,08.
Kepala BPS Provinsi Riau, Asep Riyadi, mengumumkan hal ini dalam rilis resmi di Aula Kantor BPS Provinsi Riau pada Kamis, 2 Mei 2024.
Menurut Asep, indeks harga yang dirasakan petani (it) juga meningkat sebesar 2,73 persen menjadi 19,66.
“Kenaikan ini didorong oleh harga kelapa sawit, karet, ayam ras pedaging, dan pisang,” katanya.
Namun, di sisi lain, indeks yang dibayar petani (ib) mengalami penurunan tipis sebesar 0,04 persen menjadi 118,41.
“Penurunan ini dipengaruhi oleh harga cabai merah, cabai rawit, telur ayam ras, dan kembung,” jelasnya.***