BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Otoritas Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Riau, Angkasa Pura II mencatat arus penumpang selama liburan akhir tahun menurun. Padahal sebelumnya diproyeksikan angka penumpang meningkat 10 persen.
Seperti yang disampaikan Airport Duty Manager SSK II, Ibnu Hasan kepada bertuahpos.com. “Sejak 21 Desember 2015 sampai 5 Januari 2015, dibandingkan tahun yang lalu 2013-2014 pergerakan penumpang turun drastis,” ujarnya di ruang kerja, Senin (12/01/2015).
Sebelumnya pihaknya memproyeksikan selama libur panjang akhir tahun 2014-2015 lalu, jumlah penumpang meningkat 10 persen. Namun kenyataannya malah turun 10 persen. “Bukannya naik malah minus 10 persen. Jadi turun jika dibandingkan tahun sebelumnya,” sebutnya.
Untuk arus keberangkatan, pihaknya memantau ada 68.802 penumpang dari 552 penerbangan yang terbang dari SSK II. dengan seat tersedia 78.221. Menurun dari yang dibayangkan sebanyak 76.382 orang.
Sedangkan untuk kedatangan tidak jauh berbeda. Dari seat 77.310 dari 432 penerbangan yang tersedia hanya terisi 66.183 orang.
Sambung Ibnu kondisi tersebut sebenarnya sudah terlihat pada liburan Idul Fitri beberapa waktu lalu. Dimana jumlah penumpang juga mengalami penurunan dari yang diproyeksikan.
“Liburan idul fitri minus empat persen. Banyak faktor penyebab. Salah satunya perekonomian dan penerbangan yang lebih sedikit dari tahun sebelumnya,” tuturnya. (riki)