BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Setelah memilih hijrah ke Stadion Baharuddin Siregar, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara. PSPS Riau dikabarkan belum berkeinginan untuk kembali ke tanah kelahirannya yaitu Kota Pekanbaru.
Dikabarkan Presiden Klub PSPS Riau, Norizam Tukiman ingin membawa klub berjuluk ‘Askar Bertuah’ ini mengungsi dan mengakhiri seluruh pertandingan di Liga 2 musim ini di Kota Batam.
Manager PSPS Riau, Nurmaidi menuturkan hingga saat ini belum ada keputusan dari manajemen untuk memindahkan home base PSPS Riau ke Batam.
“Gak gampang kan memindahkan home base, harus lapor dulu ke PSSI dan PSSI juga turun untuk cek kelayakan stadionnya,” ucapnya, Kamis 13 Oktober 2022.
Berdasarkan informasi yang beredar, untuk wacana pemindahan home base PSPS Riau ini sporting director, manager dan pemegang saham PSPS Riau sudah melakukan pertemuan dan pembicaraan dengan pihak eksternal.
Dan dikabarkan jika jadi pindah ke Batam, PSPS Riau memiliki dua opsi stadion yang bakal mereka gunakan. Diantaranya adalah Stadion Citra Mas dan Stadion Temenggung Abdul Jamal.
“Wacana memang ada berapa lokasi, karena memang gak gampang memindahkan home base,” bebernya.
Hijrahnya PSPS Riau ini buntut dari pecahnya kericuhan yang dilakukan oleh sekelompok suporter. Bukan tanpa alasan, para pecinta PSPS Riau kecewa dengan performa tim kesayangan mereka yang selalu menelan kekalahan.
Kerusuhan itu pecah pada saat PSPS dipermalukan oleh PSMS Medan dihadapan ribuan pasang mata yang hadir di Stadion Utama Riau hari Kamis 22 September 2022 lalu, saat itu kerusuhan pecah tidak lama setelah PSMS Medan menceploskan gol yang keempat ke gawang PSPS.
Kala itu PSPS Riau dipermalukan PSMS Medan dengan skor 3-4, pertandingan pun sempat dihentikan sementara karena para supporter membakar kursi stadion serta sepanduk dan bendera yang mereka bawa.
Saat ini PSPS masih setia bertengger di posisi 9 atau paling buncit klasemen sementara Grup Barat, dari 6 laga yang dimainkan PSPS hanya mampu meraih 1 kali hasil seri dan 5 kali kekalahan beruntun. ***[Heri]