BERTUAHPOS.COM,KUANSING — Informasi pelantikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kuansing masih simpang siur. Dari desas desus yang beredar pelantikan akan dilaksanakan Senin besok, 24 Januari 2022. Namun tak satupun pejabat dari Pekab Kuansing bisa memberikan informasi pasti.
Pj Sekdakab Kuansing Agus Mandar, misalnya yang tak mengetahu sama sekali perihal rencana pelantikan tersebut. Saat dihubungi Bertuahpos.com, Sabtu, 22 Januari 2022, di mengarahkan langsung untuk bertanya ke BKPP Kunsing. “Tidak tahu. Coba tanya ke BKPP ( Badan Kepegawaian Pendidikan Pelatihan),” ujarnya.
Sementara itu, Plt Kepala BKPP Kuansing Hendri Siswanto saat dihubungi juga tak bisa memberikan kepastian perihal pelantikan Sekdakab Kuansing definitif tersebut. Namun dia membenarkan bahwa ada rencana pelantikan dalam pekan depan. Tapi belum tahu waktu pastinya, kapan.
“Untuk info pelantikan hari Senin, 24 Januari 2022 belum dapat dipastikan. Kalau tak salah Plt Bupati Kuansing masih ada acara di Pekanbaru,” terangnya.
Hendri menyebut, persyaratan dan rekomendasi dari Mendagri untuk posisi Sekakab Kuansing definitif memang sudah keluar. Sedangkan untuk SK tengah dipersiapkan oleh Pemprov Riau. “Senin itu mungkin SK Sekda dari Pak Gubernur selesai,” terangnya.
Sejauh ini, juga belum diketahui siapa yang akan dilantik sebagai Sekdakab definitif Kuansing. Namun, sebelumnya sudah ada tiga nama yang muncul.
Ketiga nama tersebut merupakan hasil seleksi jabatan melalui proses assessment, yang mana masing-masing diantaranya yakni; Azhar, Kadis Kopdagrin Kuansing; Dedy Sambudi, Kalaksa BPBD Kampar dan Emmerson, Kadis Pertanian Kuansing. (bpc10)