BERTUAHPOS.COM – Alas kaki merupakan atribut yang banyak disepelekan banyak wanita. Namun alas kaki ini ternyata sangat penting untuk diperhatikan. Lalu bagaimanakah cara memadukannya? Yuk simak jenis-jenis sepatu dibawah ini:
1. Flat shoes
Flat shoes merupakan jenis sepatu yang paling aman untuk Anda, apabila Anda tidak betah lama-lama memakai heels atau sepatu hak tinggi.. Sepatu ini terdiri dari berbagai macam motif, namun yang paling popular di antara konsumen saat ini adalah sepatu dengan desain polos dengan bahan yang unik seperti jeans, dan kanvas yang memberi kesal kasual. Sepatu ini cocok dipadukan dengan celana jeans yang juga memberikan kesan kasual.
2. Cone heels
Sepatu ini memiliki hak pada tumit berbentuk bulat dan seluas telapak sepatu, semakin mengecil ke bagian tengah dan ukuran tersebut sama sampai di bagian titik kontak dengan lantai. Bentuknya kurang lebih seperti ice-cream cone. Sepatu jenis ini cocok digunakan oleh wanita bertubuh besar, karena dapat menopang berat lebih baik. Sepatu jenis ini cocok dipadukan dengan busana kerja, seperti blazer dan rok span.
3. Stiletto
Sepatu ini memiliki hak tinggi dan ramping dengan ketinggian minimal 5 cm dan diameter tidak lebih dari 1 cm pada titik kontak dengan lantai. Stiletto boleh dibilang sebagai high heels dengan resiko paling tinggi, karena stabilitas bagi pemakainya sangat rendah, baik pada ujung hak maupun ujung jari-jari kaki yang berbentuk runcing. Namun sepatu ini memberikan kesan elegan. Karena semakin kecil diameter hak dan semakin tinggi ukuran haknya, maka semakin elegan pula efek yang didapat pemakainya. Stiletto sangat cocok dipadukan dengan gaun pesta.
4. Wedges
Wedges merupakan sepatu hak tinggi yang hak nya penuh ke bawah sesuai bentuk telapak kaki. Sepatu jenis ini umumnya digunakan oleh para pemula untuk mulai belajar menggunakan sepatu tinggi. Meski begitu, sepatu ini juga bisa memberikan kesan kasual apabila Anda terpaksa memakainya karena ingin terlihat lebih tinggi. Sepatu jenis ini sangat cocok dipadukan dengan celana pendek dan atasan yang agak longgar.
5. Spool
Sepatu ini memiliki hak yang dimulai penuh dari seluruh permukaan tumit dan menyempit pada titik kontak dengan lantai. Spool lebih aman dan nyaman digunakan, karena haknya tidak lebih dari 5 cm pada umumnya. Spool dapat dipadukan pula dengan busana kerja.
6. Wedge sneaker
Ini merupakan sepatu sejenis kets yang memiliki hidden-heels di dalamnya. Sepatu ini sangat trend digunakan oleh wanita Korea untuk kesan kasual. Heelsnya berukuran 5 cm, 7 m atau 10 cm. Sepatu jenis ini sangat cocok dipadukan dengan celana pendek atau legging.
Jika Anda kesulitan untuk memilih sepatu di antara begitu banyaknya jenis, tentu bisa dimaklumi, karena selain model, disain dan warna sepatu wanita juga sangat variatif. Apalagi jika harus mempertimbangkan pakaian yang akan dikenakan, karena sepatu adalah bagian yang tidak dapat dipisahkan dari pakaian yang mendukung penampilan Anda secara total. Pilihlah jenis sepatu yang nyaman Anda gunakan. Pastikan warnanya pun matching dengan atasan Anda.(Ciricara)
Â