BERTUAHPOS.COM — Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengatakan tingkah pemain Asnawi Mangkualam di lapangan hijau—saat leg kedua semifinal Piala AFF 2020 lalu, sangat tidak terpuji.
Asnawi menghampiri Faris dan mengucapkan sesuatu kepada Faris Ramli (Timnas Singapura yang gagal eksekusi penalti). Menurut Tae-yong, tidak seharusnya Asnawi melakukan tindakan itu atas dasar perasaan dan rasa hormat.
“Betapa sedihnya pemain itu (Faris Ramli), karena dia tidak bisa mencetak gol dari tendangan penalti,” ujarnya.
Saat Faris gagal melakukan eksekusi penalti, Asnawi secara emosional menghampiri Faris sambil mengutarakan sesuatu. Sedangna Faris terlihat sangat frustasi dan menyesalkan kegagalan itu.
Shin Tae-yong mengaku tak mengetahui tindakan Asnawi saat berada di lapangan. Dia tahu tindakan Asnawi saat melihat di video. Kepada media asal Korea Selatan, News Naver, Shin Tae-yong mengaku telah menegur Asnawi.
Menurutnya rasa hormat harus dimiliki oleh setiap pemain, tanpa terkecuali bentuk hormat kepada pemain lawan sekalipun. “Saya tidak mengetahuinya di Stadion, tetapi saya terkejut ketika saya melihat videonya,” kata Shin Tae-yong.
Usai makan siang, Shin Tae-yong memanggil dan memarahi Asnawi. Dia juga memperingatkan jika hal sama terjadi lagi, maka Asnawi tidak akan pernah bisa bermain di Timnas Indonesia. “Jika itu terjadi lagi selama sama masih melatih,” tuturnya memberi peringatan ke Asnawi.
Asnawi sendiri mengakui kesalahannya dan telah menyampaikan permohonan maaf. Pemain yang berposisi sebagai bek sayap juga berjanji untuk tidak mengulanginya lagi.
Terlepas dari semuanya, sebuah pujian diberikan Shin Tae-yong kepada Asnawi karena telah bekerja keras di sepanjang pertandingan yang dimenangkan timnas Indonesia dengan skor 4-2 itu. “Asnawi berkata aku tidak akan melakukannya lagi. Asnawi bermain lebih keras dari siapapun,” tuturnya. (bpc2)