BERTUAHPOS.COM, KAMPAR – Pemerintahan Kabupaten Kampar akan me-revitalisasi danau Bakuok di Desa Aur Sati kecamatan Tambang. Selain mendapatkan sumber air bersih dan sumber irigasi, Target dari revitalisasi tersebut nantinya dapat menggaet wisata lokal maupun nasional.
Revitalisasi akan dilakukan akhir Februari 2022.
Hal ini disampaikan Pemerintahan Kabupaten Kampar yang di wakilkan oleh asisten Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) Setda Kampar ir, Suhermi saat mendampingi anggota DPR RI H, Syahrul Aidi Maazad di acara sosialisasi revitalisasi Danau Bakuok desa Aur sakti kecamatan Tambang, Minggu (26/12/2021).
Suhermi berharap, dengan revitalisasi tersebut dapat mengembangkan potensi desa secara ekonomi.
“Revitalisasi Danau ini juga kita harapkan bisa mengembangkan potensi daerah terutama desa ini seperti pengembangan segi kulinernya, kalau di Danau ini terkenal dengan “lopek bugi” ”ucap Suhermi.
Suher menambahkan, perlu dicarikan solusi bagaimana cara mengemasnya agar para wisatawan tertarik untuk membeli produk-produk lokal.
Sementara itu, anggota DPR RI Syahrul Aidi Maazad memaparkan setidaknya ada 4 manfaat embung ini, yang pertama menjadi sumber air masyarakat (Air bersih), kedua sumber untuk irigasi, yang ketiga untuk pengendalian banjir, dan yang ke empat untuk wisata.
“semua ini yang akan mendapatkan manfaatnya adalah masyarakat Kampar pada umumnya khususnya masyarakat Tambang.”kata Syahrul Aidi
Kepala Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera III berharap pembangunan ini didukung sepenuhnya oleh masyarakat dan ninik mamak, karena selain dari revitalisasi Danau Bakuok juga akan dilaksanakan pembangunan turap sepanjang lebih dari 1 km.
“kami mohon dukungan sepenuhnya karena pengerjaan ini akan dilaksanakan selama 270 hari kalender, untuk itu kami berharap dapat kami tuntaskan dengan baik sesuai dengan apa yang kita harapkan bersama.”kata Yasril
Acara tersebut juga dihadiri anggota DPRD Provinsi Riau Hj. Eva Yuliana, anggota DPRD Kabupaten Kampar Zulfan, ST MM, Camat, Ketua MUI Provinsi Riau, Ninik Mamak, tokoh masyarakat, tokoh agama dan masyarakat Desa Air Sati. (bpc7)