BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Suzuki Satria FU 150 Club adalah komunitas yang membangun persaudaraan sesama pengendara sepeda motor. Inilah tujuan utama hadirnya Komunitas SSFC di Kota Pekanbaru.
Sejak berdiri pada 12 Desember 2013, kini keanggotaan SSFC mencapai 23 unit. Menurut Riki, salah seorang anggota SSCF 150 kepada bertuahpos.com mengakatan bahwa komunitas SSFC sudah terbentuk secara nasional.
“Oya ini club motor nasional, udah banyak juga dikotakota lain, pusatnya di Jakarta,” ujar Riki seorang anggota SSFC.
Sudah hampir satu dekade berdiri di Indonesia tentunya anggota Komunitas SSCF hampir mencapai 1780-an.
“Kalau yang daerah pekanbaru umurnya masi belum satu tahun, anggota baru ramenya semenjak beberapa bulan lalu,” kata Riki.
Meski tebilang baru, Komuniktas SSCF juga aktif ikut dalam kegiatan-kegiatan nasional. Misalnya turun langsung ke lokasi bencana, atau memberikan bantuan pada korban sinabung.
Selain itu anggenda rutin internal di SSFC yakni latihan cornering di Sirkuit Parmanet Bangkinang. “Agenda latihan kita di sirkuit sebulan sekali,” katanya.
Untuk menunjukkan solidaritas yang solit antar sesama komunitas, SSFC Pekanbaru juga sering dikunjungi oleh Komunitas SSCF dari daerah lain. Mereka sering melakukan penjemputan tamu SSFC dari luar kota. “Misalnya dari aceh jmput ke Kandis, dari gorontalo jemput ke Pelalawan, dari Medan, dari padang,” katanya.
Tidak sulit untuk bergabung di Komunitas SSFC. “Kalau umur minimal sudah ada ktp. kakek-kakek pun boleh ikutan, yang utama ya motor harus FU. Umur gak ada batasan kok mbak,” sebut riki
Untuk persiapan acara, atau menyambut para tamu yang berkunjung ke pekanbaru, maka setiap anggota dikenakan iuran perbulannya. “Atau ada anggota yang lagi sakit,” tambahnya. Bagi anda yang tertarik untuk bergabung dalam komunitas ini, tidak usah bingngung, silahkan datang setiap malam Sabtu di Jalan diponegoro samping jalan masuk PMI. “kita ada setiap malam sabtu jam 20:00 sampai ngantuk.” atau juga bisa menghubungi 0852 6405 6440.(didam)
             Â