BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Selain menetapkan Moledoko sebagai ketua umum periode 2021-2025, Kongres Luar Biasa (KLB) Demokrat di Deli Serdang, Sumatera Utara, 5 Maret 2021 juga membuat keputusan lain. Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dipecat sebagai ketua umum Demokrat.
“Dewan Pimpinan Pusat (DPP) di bawah pimpinan AHY dinyatakan demisioner,” kata Tri Yulianto, salah satu tokoh senior Demokrat, dikutip dari JPNN.
Selain memecat AHY sebagai ketua umum, KLB Demokrat Deli Serdang juga membatalkan atau menganulir keputusan AHY yang memecat beberapa kader Demokrat.
“Menganulir pemecatan saya, dkk oleh DPP Pimpinan AHY,” tambah Tri.
Selain itu, KLB juga menyatakan kembali ke AD/ART partai tahun 2005, dan mencabut keberadaan Majelis Tinggi Partai, dimana diketuai oleh SBY. (bpc4)