BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Tahun 2014 menjadi tahun yang lesu di bisnis properti. Tingkat penjualan perumahan di Riau pada tahun ini mengalami penurunan hingga 35 persen.
Hal ini dikatakan H Yenriza SE Anggota Asosisasi Pengembang Perumahan dan Pemukiman Seluruh Indonesia Riau kepada bertuahpos.com,” tingkat nilai penjulan perumahan tahun sesikit menurun, yang tidak sebagus tahun- tahun sebelumnya,”ujarnya Senin (13/10/2014).
Menurunnya pembelian perumahan, salah satunya dikarenakan tingkat perekonomian masyarakat yang juga tidak stabil.
Sementara itu REI Riau targetkan 40.000 ribu rumah untuk masyarakat berpengasilan rendah (MBR) di seluruh Riau. Namun hingga semester kedua tahun 2014 pencapaian baru di angka 20 persen. Lambatnya pencapaian ini dikarenakan sulitnya administrasi yang harus dipenuhi oleh MBR. (yogi)