BERTUAHPOS.COM, KEPRI — Gubernur Kepri, H Isdianto, pascapositif COVID-19 harus menjalani isolasi mandiri di rumah dinasnya, Tanjung Pinang, Kepulauan Riau. Dia dikabarkan juga akan tetap aktif memantau perkembangan daerah secara virtual.
Isdianto terpaksa harus melakukan pekerjaannya secara daring mengingat kondisinya saat ini tidak memungkinkan untuk bertemu langsung dengan orang lain, termasuk keluarganya sendiri. Menjalani isolasi sudah menjadi ketentuan berlaku terhadap pasien yang terkonfimasi positif COVID-19.
“Tapi Pak Gubernur akan tetap melakukan pemantauan terhadap masing-masing perkembangan daerah dengan meminta laporan secara berkala kepada masing-masing OPD-nya,” kata Kabid Pengelolaan Komunikasi Publik Dinas Kominfo Kepri Iskandar Zulkarnaen, mengutip Batamclick.
Sementara itu, untuk laporan yang sifatnya tertulis dan hal-hal yang memerlukan persetujuan Gubernur, maka akan diantar langsung ke kediamannya. Iskandar juga mengatakan Gubernur Isdianto menyempatkan diri menghubungi ajudannya yang dinyatakan positif corona.
“Pak Gub bertanya kabar, beliau juga memberikan semangat, dan mendoakan pengawalnya itu,” beber Iskandar sembari menjelaskan kalau kondisi kesehatan pengawal gubernur itu, baik-baik saja, meski divonis terjangkit corona.
Selain menghubungi pengawalnya itu, gubernur juga sempat bersilaturahmi secara daring kepada tokoh-tokoh masyarakat, yang ikut dikarantina mandiri, karena terlibat dalam penjemputan dirinya di bandara dan di Gedung Daerah, Tanjungpinang. (bpc2)