BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Pemerintah meminta kepada seluruh warga agar terhitung 1 Agustus 2020, atribut-atribut kemerdekaan sudah bisa dipasang di depan rumah, ataupun kantor masing-masing.
Permintaan ini juga diutarakan oleh Gubernur Riau Syamsuar, agar pada tanggal yang sama, diharapkan warga Riau sudah mulai memasang atribut-atribut kemerdekaan di sekitar rumah-rumah warga.
“Pada tanggal 01 Agustus sudah diminta untuk mulai memasang atribut kemerdekaan dan hal lain atau kegiatan lain yang berkaitan dengan kemerdekaan, juga sudah bisa dimulai,” kata Syamsuar, Sabtu, 01 Agustus 2020.
Pelaksanaan hari Kemerdekaan RI yang ke-75 tahun 2020 ini juga akan berbeda dari tahun sebelumnya. Tidak banyak kegiatan-kegiatan yang bisa dilakukan, karena wabah COVID-19 belum hilang.
Berdasarkan arahan Presiden Jokowi, seluruh pejabat di instansi pemerintah akan mengikuti upacara HUT RI-75 secara virtual. Pelaksanaan upacara di lapangan dibatasi, baik dari jumlah orang maupun durasi. Boleh dilaksanakan, tapi hanya sebentar.
“Kami berharap kondisi yang terjadi saat ini tidak mengurangi nilai dan semangat kemerdekaan pada 17 Agustus nanti. Itu juga menjadi momentum pengharapan bagi kita agar wabah ini segera berakhir,” ungkap Syamsuar. (bpc2)