BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Gubernur Riau, Syamsuar meminta kepada Bupati dan Walikota di Riau untuk taat dalam protokol informasi COVID-19. Hal ini agar setiap informasi terhadap pasien positif ODP dan PDP tidak simpang siur.
“Kami tidak pernah mengeluarkan pengumuman tentang perkembangan COVID-19 sebelum Gugus Tugas dari pusat mengeluarkan pengumuman lebih dulu. Jadi pusat dulu yang umumkan baru provinsi setelah itu baru kabupaten dan kota,” katanya, Jumat 10 April 2020.
Dia menambahkan runtutan seperti itu sudah menjadi kentuan yang harus ditaati daerah dengan tujuan agar masyarakat tidak salah dalam memperoleh informasi terhadap setiap perkembangan kasus COVID-19.
Syamsuar meminta kepada setiap kabupaten dan kota untuk tidak mengumumkan informasi perkembangan kasus Corona di daerah sebelum pengumuman secara resmi dikeluarkan oleh provinsi.
“Nanti akan kami ingatkan kepada kepala daerah agar patuh pada protokol terkait informasi COVID-19. Walaupun nanti mereka (bupati/walikota) tahu Informasi itu dari bisik-bisik otang. Jadi data yang kami punya tidak akan diberikan ke kabupaten/kalau kalau kami belun umumkan,” sambungnya. (bpc3)