BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kebakaran lahan gambut yang terjadi di Rimbo Panjang hingga saat ini belum bisa dikendalikan. Ini sudah hari ketiga, sejumlah lahan gambut di daerah itu terbakar. Akibatnya, asap pekat memapar daerah perbatasan Pekanbaru-Kampar ini.
“ Hari ini, kami baru efektif mulai memadamkan api dari tadi pagi, karena sore kemaren kami sudah kesitu ke perumahan Marwah tetapi api besar dan tidak ada air,†kata Razak seorang anggota Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, Rabu, 11 September 2019.
Baca :Â Dari Jalan Kaki Hingga Naik Pompong, Kepala BPBD Riau Ungkap Kesulitan Tim Satgas Padamkan Karhutla
Dia mengatakan, kesulitan sumber air membuat petugas terpaksa harus keluar dari lokasi kebakaran untuk mengangkut air menggunakan mobil tangki lipat.
“Kami patroli, ternyata di jalan lintas ada air, parit, tetapi selang untuk mencapai ketempat air sangat panjang dan berat, panjang selangnya 330 meter. Pekerjaan ini sulit,” ujarnya.
Seorang anggota BPBD lainnya, Suarpianto mengatakan upaya demi upaya sudah dilakukan untuk memadamkan api di lahan gambut yang terbakar itu. “Kami juga meminta kepada masyarakat untuk bisa mendoakan semoga hujan turun dan api bisa dipadamkan,” sebutnya. (mg/riana)