BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Memasuki bulan suci Ramadan, umat muslim berlomba-lomba mengumpulkan banyak pahala. Salah satunya dengan mengikuti salat berjamaah.
Seperti pantau kru bertuahpos.com, Senin (29/5/2017), di Masjid Al-Ittihad, yang terletak di Komplek Damar Perumahan PT Chevron Pacifik Indonesia (CPI), Lembah Damai, Rumbai Pesisir, Pekanbaru. Masjid yang sudah ada sejak tahun 80an ini banyak dipenuhi umat muslim untuk melaksanakan salat zuhur berjamaah.
Namun dari sekian banyak umat muslim yang memenuhi Masjid Al-Ittihad, ialah diisi oleh murid-murid SD dan MTS yang berada di sekitar Masjid Al-Ittihad.
Anak-anak ini tampak antusias menunggu pelaksanaan salat zuhur berjamaah, di masjid yang didominasi warna putih tersebut. Beberapa anak tampak saling bercengkrama, beberapa anak juga tampak ada yang membaca ayat suci al-quran.
Aulia, salah seorang murid MTS yang menunggu salat zuhur berjamaah di Masjid Al-Ittihad menuturkan, jika bulan puasa dirinya beserta teman-teman lainnya sengaja untuk salat berjamaah. “Hari biasa ramai juga bg, tapi kalau bulan puasa ramainya bisa dua kali lipat dibandingkan hari biasanya,” tuturnya. (bpc9)