BERTUAHPOS.COM — Kapolda Riau, Irjen Pol Herry Heryawan berkisah, kalau dirinya mendapat banyak pelajaran dari kepemimpinan mantan Kapolda Riau, Irjen Pol Muhammad Iqbal.
Hal ini disampaikannya saat acara di Gedung Daerah Provinsi Riau di Pekanbaru, Rabu, 19 Maret 2025. Setelah melepas jabatan dari Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal kini menjabat sebagai Pati Baharkam Polri.
Herry mengaku banyak belajar dari sosok Iqbal. Terutama dalam hal membangun hubungan baik dengan sesama. Konsepnya memberi. Pelajaran itu masih dia pegang hingga saat ini.
“Salah satunya adalah bagaimana membangun Habluminannas atau hubungan antar manusia, dan konsep bersedekah,” kata Irjen Herry.
Selama tiga tahun kepemimpinan Irjen Iqbal di Riau, Irjen Herry Heryawan menilai pendahulunya itu telah menjadi sosok pemimpin yang baik, panutan bagi jajaran kepolisian, dan teladan bagi masyarakat.
“Saya melihat beliau adalah pemimpin yang mampu menjadi contoh yang baik, senior yang dihormati, dan melayani masyarakat Riau dengan ketulusan hati,” ujarnya.
Irjen Herry juga mengingatkan seluruh personel Polda Riau untuk tidak melakukan tindakan yang dapat merugikan masyarakat.
Ditegaskannya, bahwa polisi harus hadir sebagai pelindung dan pengayom, bukan sebagai beban atau sumber keresahan.
“Jangan sampai kita membuat rusuh, menjadi benalu, atau menimbulkan onar yang akhirnya membuat masyarakat mencibir kita,” tegasnya.
Adapun nilai-nilai kepemimpinan yang telah ditunjukkan oleh Irjen Iqbal akan terus dilanjutkan dalam masa kepemimpinannya.
“Pak Iqbal sudah menunjukkan bagaimana menyatukan seluruh jajaran Polda Riau dalam komitmen melayani, mengayomi, dan melindungi masyarakat. Saya akan terus melanjutkan nilai-nilai itu,” tutup Irjen Herry.***