BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru mengklaim perbaikan jalan rusak dan berlubang serta penanganan banjir menjadi program prioritas yang telah dirancang dalam rencana pelaksanaan kegiatan tahun 2023.
“Kondisi jalan rusak dan berlubang, pemeliharaan jalan serta overlay jalan. Kemudian penanganan banjir di beberapa titik juga kita akan laksanakan sesuai dengan masterplan,” kata Sekretaris PUPR Pekanbaru, Edward Riansyah, Rabu 15 Februari 2023.
Perbaikan jalan rusak dan berlubang terkesan lamban dan memakan waktu yang cukup lama karena disebabkan beberapa faktor.
Edu menerangkan hal ini terjadi karena ada beberapa langkah teknis yang perlu dilakukan sebelum kegiatan dapat dilaksanakan. Ini termasuk persiapan dokumen lelang, proses lelang dan pelaksanaan kegiatan
“Pelaksanaan perencanaan itu lebih kurang 30 hari dan mudah-mudahan di bulan Maret atau April ini sudah bisa dilakukan perbaikan. Jadi sebenarnya bukan masalah keterlambatan, cuman dari dinas teknis sendiri ingin agar bagaimana pelaksanaan kegiatan bisa berjalan lancar,” tuturnya.
Pria yang akrab disapa Edu ini juga membantah PUPR Pekanbaru cuek dengan kerusakan jalan yang ada di Pekanbaru.
“Tidak ada pembiaran, tetapi ada administrasi yang mesti kita lakukan. Namun, berkaitan dengan tambal sulam sementara sudah kita laksanakan sedangkan overlay ini butuh proses karena ada proses dan tahapan yang harus kita jalankan terlebih dahulu,” tutupnya.