BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), PEKANBARU – Badan Urusan Logistik (Bulog) Divre Riau Kepri telah mendapat kiriman daging impor kerbau India sebanyak 3,5 ton. Artinya sudah ada sebanyak 15 ton daging kerbau India yang didatangkan dari Jakarta.
Â
Seperti yang disampaikan Kepala Bulog Divre Riau Kepri, Awaluddin Iqbal melalui Humas Hendra Gunafi. “Stok daging kerbau 3,5 ton dari kuota 10 ton sudah masuk semua ke Bulog dan langsung di distribusikan ke masyarakat,†sebutnya, Sabtu (24/06/2017).
Â
Disampaikan Hendra untuk stok 6,5 ton yang datang terlebih dahulu sudah habis terjual. “Jadi kalau ditotal sudah 15 ton daging kerbau India yang datang. Pada tahap pertama 5 ton, tahap II 6,5 ton, dan yang baru masuk tahap III sebanyak 3,5 ton,†jelasnya.Â
Â
Stok daging kerbau beku tersebut diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarat selama bulan ramadan. “Disamping juga meredam atau menekan harga daging sapi yang ada di pasaran,†katanya.Â
Â
Harga daging kerbau beku yang dijual Bulog juga terbilang miring. Jika di pasar harga sapi sehar mencapai 120 ribu per kilogram, sementara daging kerbau beku Bulog cuma Rp 80 ribu per kilogram. “Selisih harga mencapai Rp 40 ribu per kilogram. Ini yang kemudian membuat masyarakat khususnya ibu-ibu rumah tangga minat daging ini,†terangnya. (bpc2)