BERTUAHPOS.COM (BPC), BUKITTINGGI -Â Tim tari SD Swasta Al-Azhar Kota Bukittinggi Sumatera Barat berhasil menjadi juara I nasional di ajang Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tahun 2017, yang diadakan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan di Hotel Garden Palace Surabaya, Jumat (29/9/2017).
Pada lomba tari tahun 2017 ini SD Al-Azhar membawakan tari dengan judul Nan Bapamenan. Sebelumnya tahun 2016 SD Azhar hanya meraih juara II Nasional di Manado membawakan tari dengan judul Sarantak Bunyi Batingkah.
Tim tari di bawah asuhan Kepala Sekolah SDS Al-Azhar, Gantino Habibi menjadi yang terbaik tingkat nasional setelah bersaing dengan 34 tim sekolah yang menjadi kontestan mewakili provinsi di Indonesia. Sementara Juara II dari Provinsi Gorontalo dan disusul sebagai Juara III dari Provinsi Sumatera Utara.
Atas prestasi ini, maka tim tari SDS AL-Azhar Bukittinggi yang terdiri dari tiga orang pelajar yakni Zikri Kurnia Illahi, Raja Naufal Khairiza dan Gifa Habibillah ini berhak mewakili Indonesia di lomba tari tingkat Internasional di New York City pada bulan Mei 2018.
Tim tari yang dilatih sekaligus koreografer tari oleh Yesriva Nursyam dan komposer musik Hamzaini dari ISI Padang Panjang ini, berhasil pula mendapatkan hadiah uang tunai masing-masing sebesar 5 juta dan uang pembinaan sebesar 2,5 juta perorang, tropy dan piagam dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.Â
Kepala Sekolah SD Al-Azhar, Gantino Habibi ketika dihubungi atas prestasi anak didiknya ini mengatakan rasa bangga atas capaian prestasi ini. Kandidat doktor UNP ini menambahkan bahwa prestasi ini berkat kerja keras yang dilakukan oleh anak didik dan pelatih serta pendamping. Ia tidak lupa menyampaikan terima kasih atas dukungan Diknas Provinsi dan Walikota Bukittinggi yang mendukung dan mensuport penuh keberangkatan anak didiknya di ajang nasional.
“Kami bersyukur sekali bisa meraih juara I tingkat nasional dan pulang dengan mambawa harum nama Sumatera Barat dan Kota Bukittinggi. Kami menyampaikan terima kasih kepada Diknas Provinsi dan Walikota serta Diknas Pemko Bukittinggi atas dukungan yang telah diberikan,” ujar Gantino Habibi didampingi sejumlah pembina tari SD Al-Alzar di antaranya Doni Aizus Idris, Ihsan Nularief, Reni Fiayanti, Dini Mayasari, Senin (2/10).
Lebih lanjut Gantino Habibi mengatakan, bahwa atas keberhasilan yang diraih SD Al-Azhar di ajang tari nasional ini Kemendiknas akan memberikan reward untuk tampil pada ajang tari internasional sekitar bulan Mei tahun depan di New York City Amerika Serikat. Kepala Sekolah terbaik nasional 2017 ini berharap anak didiknya bisa ikut tampil di ajang internasional itu. Ia berharap dukungan penuh Pemko Bukittinggi untuk bisa tampil di ajang internasional tersebut.
Sementara itu, Ketua DPRD Kota Bukittinggi Beni Yusrial menyambut baik prestasi yang diraih oleh tim tari SD Al-Azhar Bukittinggi. Politisi Gerindra ini memberikan apresiasi dan menyampaikan selamat atas prestasi tim tari SD Al-Azhar meraih juara I nasional. Ia mendukung tim tari SD Al-Azhar untuk ikut tampil di lomba tari internasional di Amerika tahun depan.
“Saya dan DPRD Kota Bukittinggi memberikan apresiasi atas keberhasilan tim tari SD Al-Azhar di tingkat nasional. Kami juga menyampaikan terima kasih anak didik SD Al-Azhar sudah mengharumkan nama Kota Bukittinggi. Kita mendukung tim ini untuk tampil di kancah Internasional,” ujar Beni Yusrial sembari mendukung sekolah-sekolah lain di Bukittinggi untuk berprestasi di nasional. (bpc15)