BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Sejak kaburnya para napi dengan jumlah 448 Jumat (5/5/2017) kemarin, para jajaran hingga kini masih dalam pencarian. Dari data terakhir  tahanan yang masih berkeliaran Senin (8/5) sore berjumlah 152 orang.
Mengenai hal tersebut Jajaran Kepolisian, TNI, Satpol PP serta warga juga turut melakukan pencarian, tak lain juga diantara mereka menyerahkan diri bahkan diserahkan oleh pihak keluarga.
Nah, bagi masyarakat khususnya, AKBP Edy Sumardi Priadinata selaku Kapolres Kampar berpesan kepada masyarakat jika menemukan orang yang mencurigakan segera untuk melaporkan ke Aparat Kepolisian.Â
“Kita berpesan agar masyarakat yang merasa curiga terhadap orang asing, agar segera melaporkan keaparat kepolisian,” ungkapnya kepada Bertuahpos Senin (8/5/2017) sore.
Baca:Â Satu Napi Sialang Bungkuk Serahkan Diri, 144 Tahanan Lain Masih Berkeliaran
Kapolres Kampar juga memberikan tips yang harus dilaporkan. Di antaranya ciri-ciri sebagai berikut :Â
1. Orang tersebut Asing berada di daerah kita
2. Prilakunya Mencurigakan
3. Ada juga Napi yang bertato
4. Sorot matanya dan gayanya gelisah serta curiga dengan orang lain.
“Pertama ciri-cirinya ialah Orang tersebut  Asing berada di daerah kita. Kedua, Prilakunya Mencurigakan. Ketiga, Ada juga Napi yang bertato. Lalu yang keempat ialah, sorot matanya dan gayanya gelisah serta curiga dengan orang lain,” jelas Kapolres Kampar.
Jadi, bagi anda yang merasa melihat dan mengalami serta mengetahui tanda-tanda atau ciri-ciri di atas segera lapor ke Aparat Kepolisian. (Bpc8)