BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), PEKANBARU -Â Sudah 2 hari ini, pemakaman Jalan Pemuda ramai oleh para peziarah kubur yang ingin menaburkan bunga dan mengantarkan doa sebelum puasa.
Peziarah datang silih berganti untuk berdoa, menaburkan bunga di pemakaman keluarga dan kerabatnya serta membersihkan pemakaman.
Momen ini pun dijadikan anak-anak dan masyarakat sekitar makam, untuk mendapatkan upah bersih-bersih makam, menjual bunga rampai, dan menjadi tukang parkir di sekitar kawasan pemakaman.
Baca:Â Jajakan Bungan Rampai Kepeziarah Jadi Bisnis Dadakan Jelang Puasa
Hal ini disampaikan Adisti salah satu bocah pembersih makam Jalan Pemuda dan beberapa anak-anak lainya.
“Kita ikut membantu orang-orang membersihkan kuburan, nanti kita dikasih duit Rp 2.000 dan Rp 5.000 masing-masing untuk jajan,” ujar Adisti dan bocah lainnya, saat dijumpai Bertuahpos.com, Jumat (26/5/2017).
Meski upah yang mereka dapat Rp 2.000 saja, Adisti dan teman-temannya tetap membantu para peziarah membersihkan makam.
Peziarah diperkirakan semakin banyak pada hari ini, karena besok umat muslim sudah mulai menjalankan ibadah puasa. Hal ini tidak hanya terjadi di Pemakaman Jalan Pemuda saja, banyak di pemakaman-pemakaman yang ada di Pekanbaru juga penuh peziarah kubur. (bpc11)