BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), PEKANBARU – Pasca angkutan lebaran, Kepala Terminal Tipe A Bandar Raya Payung Sekaki (BRPS) Pekanbaru, Achmad Juli Wira Bakti, mengatakan tahun ini berjalan lancar meskipun mengalami penurunan keberangkatan yang jauh dibandingkan tahun sebelumnya.
Menurunnya menurunnya jumlah keberangkatan memperlihatkan sepinya kondisi terminal Tipe A BRPS Pekanbaru. Untuk itu, Achmad Juli Wira Bakti mengatakan keinginannya untuk merubah wajah terminal yang terletak di Jalan Nangka Ujung tersebut.
Pria yang memiliki gelar Sarjana Ekonomi ini menuturkan, perubahan wajah terminal ke arah smart terminal, akan menarik masyarakat untuk datang dan menggunakan terminal Tipe A BRPS Pekanbaru.
Achmad Juli Wira Bakti atau Wira menjelaskan beberapa wacananya, diantaranya menyulap terminal BRPS Pekanbaru menjadi pusat perbelanjaan oleh-oleh Kota Pekanbaru.
“Kalau di dalam terminal kita izinkan pedagang berjualan oleh-oleh khas Pekanbaru atau Riau, maka penumpang yang mayoritas berasal dari luar kota, akan datang kesini untuk mencari buah tangan sebelum menaiki bus,” ujar Wira.
Selain itu, Wira juga berharap agar di Terminal Tipe A BRPS Pekanbaru terdapat beberapa outlet-outlet makanan cepat saji, yang sering dicari masyarakat banyak.
“Kalau disini (terminal) ada, pasti masyarakat sekitar terminal akan datang kesini. Apalagi mahasiswa kan banyak sekitar sini. Terminalpun jadi ramai. Dengan demikian akan menarik masyarakat untuk menggunakan terminal untuk berangkat,” ujar Wira.
Terakhir, Wira menjelaskan bahwasanya semua keinginannya masih wacana pribadinya seorang diri. Kedepan, Wira berharap memiliki kesempatan untuk menyampaikan keinginanya kepada yang seharusnya. (bpc9)