BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Siomay tentunya bukan lagi jenis panganan yang baru. Termasuk di Pekanbaru, banyak tempat usaha yang menyediakan makanan khas dari Jawa Barat ini.
Â
Baik itu pedagang keliling maupun yang memiliki tempat usaha yang tetap.
Â
Namun siomay yang satu ini berbeda karena diakui sang pemilik, sebagai siomay asli dengan bahan baku ikan tengiri. Ia adalah Lisa, anak dari pemilik Bofet es durian, Jalan M Yamin. Kepada Bertuahpos.com, Jumat (14/02/2014), bercerita usaha keluarganya ini sudah terkenal sejak tahun 1992.
Â
Keunggulan utamanya sudah pasti, siomay dengan bahan asli ikan tengiri, tampa dicampur bahan lainnya. Meskipun penyajiannya sama dengan siomay kebanyakan, namun rasanya pasti berbeda.
Â
Dalam satu porsi siomay, terdiri dari beberapa komponen lain seperti kentang rebus, tahu, kol dan disajikan dengan kuah kacang.Â
Â
Ingin merasakan kenikmatan Siomay dengan bahan asli ikan tengiri? Silahkan mampir ke Bofet Es Durian, Jalan M Yamin, Pekanbaru.(smr)