BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Pihak Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru, Riau mengklaim terjadi kenaikan 16 persen jumlah penumpang sepekan jelang lebaran. Namun peningkatan tersebut masih belum membuat 100 persen keterisian kursi pesawat.
Artinya, masih banyak bangku-bangku kosong sepekan jelang lebaran. “Masih banyak kursi yang bisa diisi para pemudik,” kata GM PT Angkasa Pura II Bandara SSK II Pekanbaru, Jaya Tahoma.
Disebutkannya, jika sebelumnya jumlah penumpang rata-rata per harinyanya mencapai 10 ribu lebih, sepekan jelang lebaran ini diprediksi meningkat hingga 11.800 -12.500 ribu penumpang.
“Kalau puncak tetap seperti biasanya, yakni H-3,” lanjut Jaya.
Tahun 2016 ini, ada penambahan jadwal terbang dua maksapai di SSK II. Adanya penambahan tersebut otomatis meningkatkan jadwal penerbangan dengan rentang 78-82 penerbangan setiap harinya. Sementara sebelumnya hanya 74 penerbangan yang datang dan pergi.
Dua maskapai yang sudah mengajukan penambahan jadwal terbang tersebut yakni Batik Air dan Lion Air. Di Bandara SSk II Pekanbaru pada hari-hari biasa jumlah penumpang berkisar 7.500 – 8.000 penumpang. Jumlah ini bakal meningkat jika memasuki momen-momen tertentu seperti libur panjang, idul fitri, atau libur akhir tahun.
Kepala Divisi Operasional Bandara SSK II, Hasturman, mengatakan, tahun 2016 ini berkemungkinan jumlah penumpang bisa meningkat dari tahun lalu. Peningkatan arus mudik tahun ini, kata Hasturman juga diperngaruhi dengan adanya gaji 13 dan 14 Aparatur Negeri Sipil (ASN) se Indonesia.(yan)