BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Berdasarkan data yang diperoleh dari Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Pekanbaru, jumlah pencari kerja (pencaker) di Kota Pekanbaru selama tiga bulan pertama Tahun 2019 mencapai 1.366 orang.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Disnaker Kota Pekanbaru, Johny Sarikoen, Selasa 23 April 2019.
Kepada bertuahpos.com, Johny menjelaskan dari 1.366 orang pencari kerja, terbanyak berasal dari tamatan pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat.
“Rinciannya tamatan SD ada sebanyak 14 orang, SMP 43 orang, SMA 751 orang, DIII 72 orang, S1 479 orang dan S2 sebanyak 7 orang,†jelasnya.
Meskipun masih banyak, Johny mengklaim jumlah pencaker di Kota Pekanbaru mengalami penurunan jika dibandingkan tahun 2018 lalu.
“Dibandingkan tahun 2018 lalu, pencaker tahun 2019 ini turun. Tahun lalu bahkan tercatat ada sebanyak 2.864 orang pencaker,†pungkasnya. (bpc9)