BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – SMAN 8 Pekanbaru menjadi juara umum dalam perlombaan Ekonomi 7 se-Riau,yang digelar pada 11 hingga 14 Februari 2019 di Gedung Serba Guna FKIP (Fakultas Ilmu Pendidikan) UR.
Olimpiade Ekonomi 7 ini bertemakan “Menciptakan Generasi Muda yang Mandiri dan Berdaya Saing Dalam Mengembangkan Ekonomi di Era Revolusi Industri 4.0”. Perlombaan tersebut ditaja oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi Universitas Riau (UR).Â
Perlombaan untuk tingkat SMA yaitu perlombaan tes tertulis, perlombaan cerdas cermat, perlombaan debat, perlombaan mading 3D, lomba karya tulis ilmiah remaja dan perlombaan ranking 1.
Adapun perlombaan yang dijuarai oleh SMAN 8 Pekanbaru yaitu juara 1 untuk debat, juara 1,2 untuk lomba karya tulis ilmiah, juara 1 mading 3D, untuk tertulis mendapatkan rangking 7. Dan ini merupakan kesekian kali SMAN 8 Pekanbaru mendapatkan juara dalam perlombaan.
Siti Fauziah merupakan guru pendamping sangat bangga apa yang didapat oleh muridnya, ini untuk kesekian kalinya SMAN 8 Pekanbaru mendapatkan kejuaraan disetiap ajang perlombaan.
” SMAN 8 Pekanbaru ini sudah terbiasa untuk ikut perlombaan setiap hari sabtu ada ekstrakurikuler untuk pengembangan bakat, jadi setiap bakat anak itu kami kembangkan setiap minggunya, jadi untuk ikut perlombaan ini tidak heran lagi bagi anak-anak,” ungkapnya.
Siti Fauziah berharap untuk SMAN 8 Pekanbaru semoga kedepannya bisa lebih baik lagi dan tetap dipertahankan. (cr1)