BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Kapolda Riau Brigjen Nandang mengatakan proses mutasi jabatan ini, merupakan hasil dari pertimbangan pimpinan Polri untuk pembinaan karir. Ini harus dilaksanakan demi optimalisasi kinerja dan penyegaran personel supaya terpeliharanya suasana kerja yang nyaman.
Hal itu disampaikan Kapolda Riau, Brigjen Pol Nandang saat menghadiri acara serah terima jabatan di Gedung Bhayangkara Brimobda Riau Jalan Durian, Pekanbaru, Jumat (22/9/2017).Â
“Ini (mutasi) untuk penyegaran personel supaya lebih optimal lagi dalam bekerja. Dengan cara seperti ini rencana kerja diharapkan dapat berjalan sesuai tujuan sebagai pemelihara keamanan dan ketertiban masyarakat,” katanya.Â
Baca:
Empat Jajaran Tinggi Polda Riau Dimutasi, Ini Nama-namanya
Selain Empat Jajaran Tinggi Polda Riau, Lima Polres Juga Diganti
Hari Ini Sejumlah Pejabat Polda Dilantik
Dia menjelaskan, dinamisnya operasi kepolisian punya peran penting dalam menjaga stabilitas keamanan di Riau. Sehingga dengan dilakukan mutasi diharapkan memberi peningkatan kinerja pada setiap satuan di jajaran Polda Riau.Â
Selain itu, dia menjelaskan soal kemampuan satuan Brimob harus dapat dipertahankan bahkan dikembangkan profesionalitas kinerja. Namun demikian, ditekankan untuk tidak memggunakan kekerasan dalam menjalankan tugas keamanan masyarakat atas nama Hak Asasi Manusia (HAM). (bpc3)