BERTUAHPOS.COM (BPC), INTERNASIONAL – Biksu Korea Selatan (Korsel) yang bakar diri akhirnya meninggal dunia. Biksu ini protes soal jugun ianfu yang ada di Korsel.
Â
Persoalan budak seks ini sudah tertuang dalam perjanjian Jepang-Korsel. Namun dalam perjalanannya, perjanjian itu menjadi mengambang. Ini yang disebut biksu yang melakukan bakar diri itu sebagai bentuk penghiatan yang dilakukan Presiden Korsel Park Geun-hye.
Â
Japan Times, Selasa (10/1), melaporkan, biksu itu bakar diri di tengah demonstrasi yang meminta Presiden Park Geun-hye mengundurkan diri.
Â
Dalam buku catatan yang ditemukan di tempat kejadian perkara (TKP) diketahui, biksu itu mengkritik perjanjian yang diteken Presiden Park pada 2015 untuk memecah kebuntuan perundingan Korsel-Jepang mengenai isu jugun ianfu.
Â
Dalam perjanjian itu, Korsel menuntut permintaan maaf dan pembayaran ganti rugi senilai jutaan dolar untuk penyelesaian masalah itu. Tapi kelanjutan perjanjian itu tidak ada. Ini yang kemudian memunculkan pemasangan patung jugun ianfu di depan Konsulat Jepang di Busan. (JJS)