BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Akhir pekan, lebih dari 100 hotspot atau titik panas dideteksi di Sumatera. Provinsi Riau sendiri menyumbang 49 titik dengan sebaran paling banyak di Rokan Hilir (Rohil) dengan 25 titik, Sabtu (13/08/2016).
Seperti yang diinformasikan Slamet Riyadi kepada kru bertuahpos.com. “Hotspot di Sumatera dengan tingkat kepercayaan di atas 50 persen ada 107 titik. Sebaran paling banyak Riau 49 titik, Babel (Bangka Belitung) 19 titik, Sumsel 16 titik, Sumut 14 titik, Bengkulu 4 titik, Jambi 3 titik, dan Lampung dengan Sumbar masing-masing satu titik,†sebutnya, Sabtu (13/08/2016).
49 titik di Riau paling banyak berada di Rohil 25 titik dan Dumai 18 titik. Sedangkan Bengkalis dan Rohul masing-masing dua titik, lalu Siak dan Inhil sama-sama satu titik hotspot.
Slamet menyampaikan memang selama Agustus wilayah Riau dalam musim kemarau. Sehingga memang rentan terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) sebab lahan gambut yang luas di Riau. “Prediksi musim penghujan dimulai akhir Agustus nanti,†sebutnya.
Visibility atau jarak pandang di Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim (SSK) II di Pekanbaru 9 kilometer, Rengat 5 kilometer, Dumai 7 kilometer, dan Pelalawan 4 kilometer.
Untuk temperatur makaimal 33.0 – 35.0 celcius, dengan kelembaban maksimal 94 – 99 persen. Angin secara umum dari arah Selatan – Barat dengan kecepatan 05 – 15 knots (10 – 27 Km/jam).
Pantauan kru bertuahpos.com, kabut tipis menyelimuti Pekanbaru. Bahkan beberapa kali terlihat helikopter water booming terbang melintas di atas Ibu Kota Provinsi Riau ini.
Penulis: Riki