BERTUAHPOS.COM (BPC), INHIL – Bertempat di Mesjid Agung Al-Huda Tembilahan di laksanakan pesantren kilat yang di taja oleh TP PKK yang berjasama dengan GOW, BKMT serta Pengurus Mesjid Agung pada minggu ke-3 atau minggu terakhir Bulan Ramadhan 1437 H.
Â
Turut di hadiri Bupati HM.Wardan yang juga selaku Ketua Pembina TP PKK yang turut di hadiri Asisten, Staf Ahli Bupati, Ketua TP PKK Hj.Zulaikhah Wardan, beberapa Kepala Dinas, Kabag di lingkungan PEMKAB Inhil, Camat dan Lurah Tembilahan Kota serta jamaah mesjid Agung Al-Huda Tembilahan. Minggu (26/6/2017).
Â
Pesantren kilat ini sudah memasuki tahun ke-3 setiap bulan Ramadhan dan pada kesempatan ini di rangkai dengan penyerahan bingkisan kepada Anak-anak Yatim dan Lanjut Usai (LANSIA) oleh Koordinator Kegiatan Kesejahteraan Sosial (K3S) Inhil yang di serahkan langsung Bupati HM.Wardan yang di dampingi Ketua TP PKK Hj.Zulaikhah Wardan yang juga sebagai Ketua K3S Inhil. Disamping itu juga di laksanakan shalat Dhuha dan Shalat Tasbih secara berjamaah.
Â
Sebelum Ketua TP PKK menyampaikan sambutan terlebih dahulu di laksanakan Shalat sunnat Dhuha dan Shalat sunnat Tasbih secara berjamaah.
Dalam sambutannya Ketua TP PKK Hj.Zulaikhah Wardan mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan yang di laksanakan dalam rangka mengisi hari-hari dalam bulan puasa dengan pengajian di samping itu untuk tetap menjalin silaturahmi dengan ibu-ibu dan jamaah mesjid Al-huda.
Arahan Bupati HM.Wardan yang di awali dengan penyerahan bingkisan kepada 100 orang anak yatim dan 100 orang lanjut usia (Lansia) dari Kota Tembilahan.
Â
Dalam arahannya Bupati HM.Wardan mengatakan, atas nama Pemkab Inhil menyampaikan pengghargaan atas di selenggarakannya kegiatan oleh ibu-ibu TP PKK selama bulan Ramadhan yang bekerjasama dengan pengurus Mesjid Al-Huda di samping menambah keimanan, juga menjalin silaturahmi yang sudah memasuki minggu ke-3, di harapkan kedepannya kebiasaan seperti ini bias di tingkatkan dan tidak hanya pada bulan Ramadhan tetapi di bulan-bulan di luar Ramadhan.
Â
Beliau menambahkan, Perhatian kepada anak-anak yatim tidak cukup hanya di perhatikan pada bulan Ramadhan, tetapi pada sebelas bulan kedepannya bagaimana kehidupan mereka, jagan sampai ada lagi anak-anak yatim ada yang tidak sekolah.
Â
Pada kesempatan tersebut juga diisi dengan tausiah oleh Al-Ustadz Nawawi Mahmud yang dalam tausiahnya mengatkan, Surga terbuka kepada 4 golongan pada bulan Ramadhan ini yaitu orang yang suka mempembaca Al-Quran, orang-orang  yang menjaga lisannya atau perkataannya, orang-orang yang menyantuni orang yang kurang mampu atau yang sayang kepada fakir miskin, terakhir orang yang berpuasa pada Bulan Ramadhan. (Adv)