BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1437 hijriah, Toko Buku Zanafa Pekanbaru akan mengadakan program belanja bareng anak yatim. Kegiatan ini rencananya berlangsung di Toko Buku Zanafa, Sabtu (28/05/2016).
Hal itu disampaikan Owner Zanafa, Hartono kepada kru bertuahpos.com. “Program ini bekerjasama dengan PKPU (Pos Keadilan Peduli Umat) dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan. Setiap anak yatim mendapatkan kupon belanja yang bisa dipakai di Zanafa,” ujarnya Selasa (17/05/2016).
Nantinya, masing-masing anak yatim mendapatkan kupon senilai Rp250 ribu tiap orang yang langsung bisa dipakai berbelanja. Kupon-kupon ini berasal dari sumbangsih pelanggan dengan membeli kupon Rp20 ribu di Toko Buku Zanafa.
“Apabila ada yang mau ikut membantu anak yatim silahkan beli kuponnya di Zanafa hanya Rp20 ribu per lembar. Atau bisa via transfer ke rekening Bank Mandiri atas nama Toko Buku Zanafa norek 1080011460640,” sebut Hartono.
Saat ini sudah ada beberapa donatur yang menyisihkan sebagian penghasilannya untuk membantu anak yatim. “Alhamdhulillah sudah terkumpul untuk 15 orang anak yatim,” katanya.
Dekan Fakultas Sains dan Teknologi (Faste) UIN Suska Riau ini menyampaikan setiap keuntungan yang didapat Dalam penjualan Belanja Bareng Yatim (BBY) akan dikembalikan ke anak yatim dalam bentuk paket BBY dari Toko Buku Zanafa di samping sebagai sponsor.
Waktu belanja dilakukan bersamaan supaya meriah. Bagi donatur bisa ikut hadir menyaksikan acara belanja bareng anak yatim. Sebagian harta yang kita miliki ada haknya orang miskin dan anak yatim untuk didistribusikan.
Saat ini Toko Buku Zanafa sudah membuka Dua cabang yakni di Kompleks Pertokoan Giant Panam memenuhi kebutuhan masyarakat terutama mahasiswa yang berada di dua kampus nasional UIN Suska Riau dan Universitas Riau (UR). Satu cabang lagi berlokasi di Wilayah Simpang Tiga Jalan Kaharuddin Nasution tidak jauh dari Universitas Islam Riau (UIR).
Dengan dua toko yang tidak jauh dari pemukiman, Zanafa diharapkan bisa membantu masyarakat dalam mencari buku.
Penulis: Riki