BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman hingga saat ini masih belum mendapatkan kabar terakhir soal perkembangan hasil Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa, PT Riau Petrolium yang digelar sepekan yang lalu.
Andi Rachman sendiri saat ditemui bertuahpos.com mengaku belum ada sedikitpun informasi yang masuk ke mejanya mengenai hasil RUPS itu. Namun dirinya mengaku sempat mendengar bahwa Badan Usaha Milik Daerah itu akan melakukan RUPS Luar Biasa
“Selain Riau Pertolium, PT PIR dan PER sudah kalau tak salah saya,” katanya.
Kabar soal tidak adanya koordinasi yang jelas soal RUPS itu dengan Asiten II Setdaprov Riau, Masperi, juga sembat didengar Andi Rachman. Dia juga tidak mengetahui banyak soal koordinasi antara Asisten II Setdaprov dan perusahaan itu.
“Laporan soal itu saya juga belum tahu. Mungkin lagi sibuk masing-masing,” kata Andi Rachman.
Sebelumnya, RUPS LB PT Riau Petrolium itu berlangsung pada Jumat tanggal 13 November 2015 lalu, di hotel Aryaduta. Rapat RUPS itu berlangsung singkat, selesai sebelum sholat jumat. Asisten II Setdaprov Riau Masperi, saat dihubungi bertuahpos.com, mengaku tidak dapat kabar sama sekali soal rapat itu. (baca :RUPS Riau Petrolium, Asisten II Provinsi Riau: Seharusnya Saya Diberi Tahu)
“Seyogyanya saya harus tahu,” katanya.
Berkai-kali dia menghubungi sekretarisnya untuk memastikan apakah ada undangan masuk untuk ikut serta dalam RUPS Luar Biasa perusahaan milik pemerintah itu. “Undangannyapun tak ada masuk ke saya,” sambungnya. (Melba)