BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), PEKANBARU – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru belum rencanakan turun ke pasar-pasar mengecek keberadaan kabar beras plastik atau sintetis yang sudah dijumpai di Bekasi, Jawa Barat. Pasalnya belum ada surat arahan dari kementerian Perdagangan (Mendag) yang ditujukan ke disperindag.
Hal itu disampaikan Kepala Bidang Pengawasan dan Perlindungan Konsumen, Edi Fahmi kepada bertuahpos.com. “Kita turun, tapi masih menunggu surat dari Kementerian Perdagangan,” ujarnya Rabu (20/05/2015).
Edi menjelaskan sama halnya dengan kabar Apel berbakteri, dari Mendag berikan arahan lewat surat. Berisi tentang ciri ciri apel dan arahan Disperindag agar melakukan turun ke lapangan untuk pengampilan sample.
“Kalau kita juga turun, tetapikan tidak jelas sepetti apa beras-beras yang sintetis itu seperti apa. Makanya menunggu surat dari mendag,” katanya.
Namun meski surat mendag tidak sampai, Edi akan turun lapangan seandainya ada temuan masyarakat. “Kita akan turun, kalau masyarakat ada menemukan di pasaran beras plastik,” tuturnya. (riki)