BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — HamonyOS merupakan sistem operasi perangkat produksi Huawei. Huawei juga terlihat begitu berambisi untuk menghapus sistem Android di pasar smartphone China dan ingin mengantikannya dengan HarmonyOS.
Huawei terpaksa harus mengoperasikan perangkatnya dengan sistem HarmonyOS, sejak perusahaan teknologi ini bermasalah dengan Amerika Serikat.
HarmonyOS juga sudah dikembangkan dengan baik oleh Huawei hingga disebut-sebut sebagai saingan Google. Apakah mungkin smartphone tanpa Google akan berjalan dengan baik?
Sepertinya mungkin untuk pasar smartphone di China saja, tetapi menunggu pembuatan HarmonyOS menjadi sempurna. Huawei bertekad dan mengumumkan rencana untuk mentransfer sekitar 200 juta perangkatnya ke sistem operasi miliknya tahun ini.
Rencana ini juga mencakup 100 juta perangkat pihak ketiga yang akan menerima HarmonyOS. Sumber dari China melaporkan bahwa sejumlah pabrikan serius melirik sistem operasi Huawei.
Vendor yang tertarik dengan HarmonyOS belum diketahui namun diperkirakan hanya perusahaan lokal kecil yang menargetkan pasar China dan sama sekali tidak peduli dengan layanan Google. Meskipun sebelumnya ada pembicaraan di jaringan bahwa vendor terbesar menunjukkan minat pada HarmonyOS. (bpc2)