BERTUAHPOS.COM,Pekanbaru – Memasuki awal tahun 2020, sejumlah proyek yang didanai APBD Provinsi Riau tahun 2019 tak tuntas pelaksanaannya. Di antaranya pekerjaan pembangunan Jembatan Jalan Hangtuah Pekanbaru dan pembangunan kantin, trotoar Jalan Rambutan simpang Jalan Arifin Ahmad.
Pantauan di lapangan Kamis kemarin (2/1/2020), sejumlah pekerja masih sibuk melakukan pembesian dan persiapan pengecoran pada Jembatan Jalan Hangtuah.
Sesuai plang proyek yang sebelumnya terpampang dilokasi, diketahui proyek Dinas PUPR Provinsi Riau ini menggunakan APBD Tahun 2019 dengan nilai Rp5,9 miliar. Proyek dikerjakan oleh PT Rajawali Sakti Prima. Sesuai kunjungan Wakil Gubernur Riau, Edi Natar, sebelumnya disebutkan pekerjaan harusnya berakhir 13 Desember 2019.
Sementara pantauan di lapangan Kamis (2/1/2020), di simpang Jalan Rambutan-Arifin Ahmad Pekanbaru, pekerjaam pembuatan trotoar dan trotoar pemecah jalur juga belum selesai dilakukan. Kansteen terlihat masih belum terpasang.
Di lokasi proyek, tidak terlihat plang proyek dilokasi. Beberapa pekerja yang ditemui, mengaku tidak tahu proyek tersebut apakah didanai APBD Kota Pekanbaru, atau APBD Provinsi Riau.***(bpc17)