BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kisruh politik semakin membuat umat Muslim di Tanah Air terpecah belah. Oleh sebab itu Majlis Ulama Indonesia (MUI) menyatakan sudah saatnya berdamai dan menghentikan kekisruhan yang dilatarbelakangi kepentingan politik jelang pemilu 2019 ini.
Masalah ini menjadi salah satu sorotan dalam rapat besar MUI Rabu kemarin. Ketua Dewan Pertimbangan MUI, Din Syamsuddin mengakui bahwa situasi politik saat ini turut menjadi agenda penting yang dibahas MUI dalam rapat itu.Â
“Perkembangan dalam kehidupan berkebangsaan Indonesia semakin terlihat terpecah belah. Hal ini semakin meruak seiring dekatnya agenda demokrasi 2019, yang membangun dua kubu pendukung yang saling menyerang satu sama lain,” katanya seperti dimuat di laman republika.co.id.Â
Dia menambahkan, situasi saling menghina dan menjelekkan satu sama lain, sama saja dengan menurunkan martabat bangsa dan umat Muslim sebab akan sangat berpengaruh terhadap persatuan dan kesatuan bangsa dan menciderai ukhuwah.
Oleh sebab itu MUI mendorong umat Islam untuk dapat menahan diri, mengedepankan kesatuan dan persatuan bangsa dan tidak terjebak dalam blunder politik, menyerahkan seluruh kebebasan untuk menentukan aspirasi sesuai hati dan pikiran masing-masing. (bpc3)