BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Bunga telang memiliki kandungan bermanfaat yang bisa dijadikan obat harbal. Fungsi ini tentu saja selain sebagai pewarna alami dari bunga telang.
Bunga ini sebenarnya merupakan tanaman liar yang tumbuh di semak-semak dan tanah kering. Tapi juga ada banyak orang sengaja menanam bunga ini, terutama bagi mereka yang mengetahui khasiat bunga talang.
Terutama sebagai hiasan pekarangan rumah. Selain jadi tanaman hias, sebagian orang memanfaatkan bunga telang sebagai bahan pewarna alami. Asal tahu saja, bunga telang menghasilkan warna biru yang indah.
Tidak hanya itu, bunga telang juga kerab digunakan sebagai obat herbal untuk menyembuhkan beberapa penyakit.
“Seluruh bagian tanaman telang bisa dimanfaatkan sebagai obat,” kata Setiawan Dalimartha dalam bukunya berjudul: Altas Tumbuhan Obat Indonesia: Menguak Kekayaan Tumbuhan Obat Indonesia Jilid 5.
Tanaman telang mengandung Saponin, Flavoid, alkaloid, ca-oksalat, dan sulfur. Akar bunga telang bersifat laksatif alias pencahar, peluruh kencing, meransang muntah, dan membersihkan darah.
Sedangkan, daun bunga telang dipercaya bisa mempercepat pematangan bisul dan biji bunga telang bermanfaat sebagai obat herbal pencahar ringan.
Cara membuat ramuan herbal untuk mengobati bisul ini cukup mudah. Mengutip dari buku berjudul Tumbuhan Obat dan Khasiatnya 2, Anda tumbuk bunga telang sampai halus dan tambahkan gula jawa secukupnya. Setelah itu, Anda bubuhkan ramuan herbal tersebut di atas bisul.