BERTUAHPOS.COM, JAKARTA — Pemerintah mewacanakan bahasa coding sudah harus dipelajari oleh siswa tingkat Sekolah Dasar (SD).
Usulan termasuk dalam sejumlah konsep untuk realisasi Indonesia sebagai negara maju pada Tahun 2045 yang mana persoalan bahasa menjadi salah satu bagian dari fokus pengembangan sumber daya manusia di tanah air.
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa mengatakan, bahasa harus menjadi salah satu faktor turut berperan dalam menciptakan generasi emas.
Dia menyebut, selain harus mampu menguasai bahasa lokal, bahasa Indonesia dan bahasa daerah, generasi emas Indonesia juga harus mampu menguasai bahasa internasional dan bahasa coding.
Baca: Nadiem Khawatir ChatGPT Berpotensi Ancam Profesi Guru?
“Sehingga alat komunikasi manusia dalam mengimbangi perkembangan teknologi bisa pesat menjadi contoh transformasi,” kata Suharso dalam acara Indonesia Emas 2045 di Jakarta, Kamis 15 Mei 2023.
Dalam kesempatan yang lain, Suharso juga pernah mengusulkan supaya ada penambahan kurikulum bahasa pemrograman alias coding pada tingkat sekolah dasar (SD).
“Kalau anak-anak sudah punya kemampuan bahasa coding, dia bisa bikin sendiri menantang sendiri,” kata Suharso seperti dilansir dari CNBC Indonesia.
Coding adalah bahasa kode sebagai perintah terhadap komputer. Sederhananya bahasa coding adalah cara manusia berkomunikasi dengan mesin. Bahasa ini biasa dikenal dengan bahasa program.***