BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pengembangan Perkantoran Tenayan Raya Pekanbaru di tahun 2023 ini dipastikan tidak akan dilanjutkan oleh Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru.
Hal ini lantaran Pemko Pekanbaru berkeinginan anggaran yang ada di tahun 2023 untuk memperioritaskan kegiatan yang langsung bersentuhan dengan masyarakat.
Menanggapi hal ini Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Muhammad Sabarudi mendukung gagasan dari Pemko Pekanbaru untuk menyelesaikan pekerjaan rumah.
“Persoalan banjir, jalan rusak dan penanganan sampah harus diselesaikan. Kalau saya mengatakan ini menyelesaikan persoalan-persoalan yang sebelumnya tidak direalisasikan,” katanya, Rabu 8 Februari 2023.
Ketika persoalan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat bisa terselesaikan, maka hubungan pemerintah dan masyarakat akan terjalin dengan baik.
“Kalau hari ini ada kebijakan yang diarahkan untuk menyelesaikan persoalan yang satu untuk menyelesaikan persoalan yang lain, itu sah-sah saja,” terangnya.
Lanjut politisi PKS ini, jika ada pekerjaan rumah yang berkaitan dengan pembangunan Komplek Perkantoran Tenayan Raya.
Pemko Pekanbaru berkemungkinan akan kembali melanjutkan pembangunan, namun dengan ketentuan dukungan dari anggaran Pemko Pekanbaru.
“Saat ini ada yang lebih prioritas untuk diselesaikan di masyarakat, ini kita menilai dari kacamata DPRD Pekanbaru. Masyarakat sudah teriak soal banjir, sampah dan jalan rusak,” tutupnya.