BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Optimalisasi ruang digital, portal berita Bertuahpos.com gelar pelatihan jurnalistik 2022. Pelatihan ini digelar beberapa hari dan puncaknya di KHAS Hotel Pekanbaru Jalan Jendral Sudirman, Sabtu, 29 Oktober 2022.
Adapun para peserta dalam pelatihan jurnalistik 2022 untuk opltimalisasi ruang digital ini, yakni tim redaksi, manajemen dan peserta magang dari beberapa universitas di Riau.
Pemimpin Redaksi Bertuahpos.com Hendra Harahap mengungkapkan, dari kegiatan ini diharapkan bisa menambah wawasan baru di dunia jurnalistik kepada seluruh peserta.
“Kegiatan ini untuk penyegaran kembali seputar dunia jurnalis masa kini, bagaimana perkembangan dan potensi bisnis media di masa depan, termasuk bagaimana selayaknya wartawan bekerja di tengah perkembangan digitalisasi,” katanya.
Adapun pemateri yang dihadirkan dalam pelatihan jurnalistik 2022, yakni Harismanto selaku Manager Cetak Konten Tribun Pekanbaru yang mengulas tentang teknik penulisan berita, dan Rinal Sagita selaku Manager Konten Tribun Pekanbaru yang membahas tentang konten digital masa kini
Harismanto menjelaskan, peralihan media cetak ke online merupakan semua tuntutan yang tak bisa ditinggalkan. Bertransformasi ke digital merupakan senjata bagi bisnis media untuk tetap tumbuh dan berkembang.
“Meskipun dalam kenyataannya media cetak itu masih tetap ada,” kata Harismanto.
Sementara itu, menurut Rinal Sagita, website hanya 1 dari dari sekian banyak platform digital. Sehingga perlu dipahami apa tujuan awal hadirnya sebuah flatform digital.
Menurut Rinal, hadirnya website harus didukung dengan hadirnya sosial media. Oleh sebab itu, sosial media merupakn aset yang sama berharganya dengan wensite dalam rangka optimalisasi ruang digital.
“90% konten berita yang ada di website terdeliver lewat platform lain yaiutu sosial media. Makanya perlu dimapping berapa bany ruang digital yang harus dimanfaatkan untuk menunjang website,” tuturnya.
Kegiatan pelatihan ini dilakukan secara berkala dalam rangka meningkatkan kapasitas internal maupun eksternal. Untuk pelatihan kali ini didukung oleh EMP Bentu dan beberapa mitra lainnya.***[Melba]