BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kepala Balai BKSDA Riau, Suharyono membenarkan adanya kemunculan harimau di Kampung Teluk Lanud, Sungai Apit, Siak. Namun, menurut Suharyono, peristiwa tersebut terjadi pada Maret 2021 lalu.
Haryono mengatakan kemunculan satwa dilindungi tersebut direkam video oleh karyawan perusahan yang berada di mess pekerja. Pihak perusahaan kemudian melaporkan hal tersebut ke pihak BKSDA Riau.
“Sekitar tanggal 5 April lalu kita mendapatkan video tersebut dari pihak manajemen perusahaan perkebunan,” kata Haryono, Rabu 9 Juni 2021.
Haryono mengatakan pihaknya menerima dua video kemunculan harimau tersebut. Pertama pada siang hari, dan yang kedua pada malam hari.
“Hasil pengecekan lokasi, harimau itu diperkirakan berusia remaja dengan jenis kelamin jantan. Dilihat dari video harimau tersebut sedang belajar berburu mangsa,” kata dia lagi.
Haryono mengatakan pihaknya sudah memantau lokasi munculnya harimau dengan memasang camera trap. Namun, hingga kini, belum ada tanda-tanda kemunculan kembali harimau tersebut.
“Lokasi munculnya hewan buas dilindungi itu masuk dalam lanskap Semenanjung Kampar. Dimana lokasi itu memang merupakan habitat harimau Sumatera,” pungkas dia. (bpc4)