BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), Pekanbaru – Hari pertama Pekanbaru Job Expo 2017, tamatan sarjana S1 banyak yang menyasar perusahaan yang membuka lowongan kerja (loker) minimal tamatan SMA. Menurut pengamat kebijakan publik, hal ini merupakan tamparan bagi perguruan tinggi.
“Dalam kondisi ini banyak tamatan perguruan yang harus turun grade dan bertanding di level SMA sederajad, ini adalah tamparan bagi perguruan tinggi, terkait dengan lulusan yang tidak bertanding pada kapasitas yang sesungguhnya,” ungkap Saiman Pakpahan, seorang pengamat kebijakan publik.
Saiman menambahkan, fenomena ini seharusnya tidak terjadi jika perguruan tinggi bisa membaca peluang tenaga kerja dengan baik.
“Perguruan tinggi sebagai pabrik yang memproduksi sumber daya manusia, seharusnya bisa membaca peluang tenaga kerja dan harus rajin melakukan kerjasama dengan lembaga penyerap tenaga kerja di Riau, sehingga pengangguran tidak banyak terjadi,” ujar Saiman.
Menurut Saiman, timbulnya fenomena ini tidak akan terjadi jika perguruan tinggi dan pemerintah daerah maupun kabupaten/kota bisa bekerjasama dengan beberapa perusahaan.
“Harus mampu bekerjasama dalam konteks persoalan ini,” tutup Saiman. (bpc9)