BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kabar mundurnya Zulfahmi Adrian sebagai ketua panitia pelaksana laga kandang tim PSPS mengejutkan banyak orang. Padahal tim Askah Bertuah mesti melakoni babak 16 besar pada 2 September 2014 mendatang.
Saat dikonfirmasi bertuahpos.com, Jumat (29/08/2014), Zulfahmi membenarkan dirinya mundur sebagai ketua pelaksana. Alasannya secara administrasi Panpel saat ini sudah lama berakhir masa kerja, sejak mundurnya Maman Supriadi dari jabatan manajer PSPS.
Dijelaskannya, SK pengangkatan Panpel sekarang ini merupakan SK yang dikeluarkan Maman. Karena SK panpel Maman yang menandatanganinya. Namun tiada kejelasan penugasan pasca mundurnya Maman, ia pun memilih untuk mundur.
“Kepada siapa kita harus bertanggung jawab? Karena kita memperkerjakan banyak orang. Panitianya bukan saya sendiri, ada 40 orang, baik anak gawang, ambulan, keamanan, dan sebagainya,” jelasnya.
Masih kata Zulfahmi, “Jika kita terkendala pada pembiayaan kepada siapa kita mengadu?” Oleh sebab itu dirinya kembalikan kebijakan sepenuhnya kepada pihak manajemen.
“Mau ditunjuk yang baru silahkan. Kalau mau menyerahkan ke kita, tentu harus dibicarakan,” tuturnya.
Kendati masih secara lisan, dengan pengunduran diri ini, manajemen PSPS pun harus mencari penggantinya. Sebab kurang dari sepekan lagi tim kebanggaan Riau nantinya. (riki)