BERTUAHOS.COM, PEKANBARU – Tim Disaster Victim Indentification (DVI) Polri masih terus melakukan identifikasi terhadap korban jatuhnya pesawat Lion Air JT610 yang terbang dari Jakarta tujuan Pangkal Pinang.
Hari ini, Kamis 8 November 2018, sebanyak 20 jenazah kembali dapat teridentifikasi.
“Dari hasil sidang rekonsiliasi pukul 18.00 WIB hari ini, 20 penumpang dinyatakan teridentifikasi,” kata Kepala RS Polri Kramat Djati, Brigjen Musyafak, sebagaimana dikutip dari republika.co.id.
Dengan tambahan 20 jenazah, hingga hari ini tercatat 71 jenazah yang telah teridentifikasi, dan sebagian besar merupakan laki-laki.
“Sampai sekarang ada 71 penumpang, laki-laki 52 orang dan perempuan 19 orang,” tambahnya.
Berikut 20 jenazah yang berhasil teridentifikasi hari ini:
Laki-laki
- Deni Maulana (30) – DNAÂ
- Daryanto (43) – DNAÂ
- Junior Priyagi (32) – DNAÂ
- Trihaska Hafidzki (31) – DNAÂ
- Filjaladi (30) – DNAÂ
- Wendi (29) – DNAÂ
- Indra Bayu Aji (39) – sidik jariÂ
- Dola (37) – sidik jariÂ
- Atul Effendi (50) – sidik jariÂ
- Antoni (60) – sidik jariÂ
- Hedi (36) – sidik jari, medis, dan propertiÂ
- Arif Yustian (20) – DNAÂ
Perempuan
- Sintya Welina (25) – DNA
- Yunita (32) – DNAÂ
- Hesti Nuraini (45) – DNAÂ
- Inayah Fatwa Kurnia Dewi (38) – DNAÂ
- Mary Yulianda (23) – DNA dan medisÂ
- Linda (49) – DNAÂ
- Ari Widiastuti (48) – DNAÂ
- Resnawati (57) – DNA.
(bpc11)