BERTUAHPOS.COM, Pekanbaru- Dalam rangka mengentaskan kemiskinan di wilayah Kota Pekanbaru, Pemerintah Kota (Pemko) telah menyiapkan tiga program unggulan untuk mencapai tujuan tersebut. Tiga program unggulan tersebut diungkap Wakil Wali Kota Pekanbaru, Ayat Cahyadi SSi, Rabu (29/01).
Menurutnya, perlu satu langkah konkrit guna mengentaskan kemiskinan di Pekanbaru. Langkah pertama adalah memperbarui data kemiskinan di Pekanbaru dengan kerjasama PNPM Kota dan Bappeda Kota Pekanbaru yang ditargetkan rampung di bulan Maret mendatang.
“Hasil data nanti akan ditandatangani oleh Wali Kota, sehingga semua kegiatan pengentasan kemiskinan akan mengacu kepada data tersebut, termasuk data penerima raskin dan raskinda,” ujar Wawako.
Sedangkan program kedua, disampaikan Wawako, penerbitan Surat Keputusan (SK) pembentukan Tim Pengentasan Kemiskinan (pentaskin) yang akan melakukan koordinasi antar semua Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), perusahaan dan stakeholder yang ada di Pekanbaru dalam menjalankan program pentaskin.
Poin ketiga, sesuai hasil lokakarya PNPM, dibuat program membantu Pemko Pekanbaru mengentaskan kemiskinan salah satunya dengan membentuk Komunitas Belajar Perkotaan yang menyerap aspirasi dari masyarakat dan melakukan koordinasi dengan pemerintah daerah.
“Kita berharap semoga langkah yang kita lakukan ini bisa mencapai tujuan, terakhir saat rapat koordinasi dengan BPS Pekanbaru beberapa bulan lalu, angka kemiskinan kita berada di level 3,3 persen dan diharapkan semakin menurun di masa yang akan datang, dan itu merupakan optimis kami menekan angka kemiskinan di Pekanbaru,” tandas Wawako.(Syawal)